Artikel

Jangan Pakai Sendok Logam Untuk Mengambil Madu

Jangan mengambil madu menggunakan sendok logamMadu mentah merupakan antiseptik, antibiotik, anti jamur, antibakteri jadi jangan sia-siakan! Madu mengandung kalsium, tembaga, besi, magnesium, mangan, niasin, asam pantotenat, fosfor, kalium, riboflavin, natrium, thiamin, seng serta vitamin dan mineral lainnya yang belum ditemukan tapi Tuhan yang tahu.
Simpanlah selalu madu pada suhu kamar, jangan menyimpannya di lemari es. Jika madu ternyata berawan atau mengkristal (proses alami), cukup tempatkan botol madu dalam air hangat dan aduk hingga kristal larut. Jangan mengambil madu menggunakan sendok logam karena hal ini akan mengubah komposisi madu. Gunakan plastik atau porselen sebagai gantinya. Jangan pernah merebus atau mencampur madu dalam air panas. Selalu sediakan madu di rumah, dan biarkan ia tetap mentah.
 
Peringatan! Madu Bukan untuk Bayi

Madu Bukan untuk BayiWalaupun madu adalah makanan yang sehat dan alamiah yang secara umum tidak mendukung kehidupan bakteri, penting untuk diketahui bahwa ia dapat mengandung spora C. Botulinum yang mana bisa membahayakan bayi yang sistem kekebalan tubuhnya masih belum berkembang. Praktek-praktek lama yang mencelupkan dot pada madu untuk menenangkan bayi yang sedang menangis harus ditinggalkan.
Bayi di bawah usia 1 tahun tidak boleh diberi madu mentah, karena sistem kekebalan tubuhnya belum cukup berkembang untuk melawan spora jinak ini. Infeksi dapat menyebabkan kelumpuhan yang akan melemahkan otot-otot bayi, menyebabkan bayi terkulai lemas. Gejala-gejala lainnya termasuk sembelit, kelesuan, sulit makan/menyusu, tangisan yang lemah, kelopak mata yang loyo, wajah yang tidak ada ekspresinya, kesulitan mengeluarkan air liur atau kesulitan menelan dan kadang-kadang kesulitan bernapas. Setelah berusia satu tahun, kebanyakan dari anak-anak sudah memiliki daya tahan tubuh untuk melawan spora jinak ini.
 
Tanggal Kadaluarsa Madu

Tanggal Kadaluarsa pada MaduMadu adalah makanan yang penuh keajaiban; ia tidak pernah rusak. Dilaporkan bahwa para ahli purbakala menemukan beberapa botol madu di kuburan Mesir kuno dan mereka masih enak rasanya! Banyak orang heran mengapa bakteri/kuman tidak dapat tumbuh pada madu karena semuanya menganggap sama, bakteri menyukai gula. Komposisi zat kimia yang unik, yaitu kandungan air yang rendah dan sifat asam yang tinggi pada madu membuat lingkungan dengan pH rendah (antara 3,2 sampai dengan 4,5) yang membuat bakteri dan mikro organisme lainnya tidak bisa berkembang biak. Dengan demikian tulisan "Tanggal Kadaluarsa" / "Sebaiknya Digunakan Sebelum Tanggal" pada kemasan madu sebenarnya tidak penting sama sekali.
 

Madu VS Gula

Madu VS GulaApa yang membedakannya?
Kedua pemanis mengandung glukosa dan fruktosa. Namun gula, dalam proses manufakturnya, asam organik, protein, unsur nitrogen, enzim dan vitamin dalam tebu rusak, sedangkan madu, pemanis alami, hanya mengalami pemanasan yang minimal. Selain itu, madu memiliki antioksidan tertentu yang menguntungkan serta sifat anti bakteri yang tidak ditemukan pada gula.
Berikut ini adalah tiga fakta gizi madu yang akan membuat Anda merasa lebih baik mengkonsumsi madu:

Apa Itu Madu?

Apa Itu Madu?Madu adalah makanan yang manis dan lengket yang dibuat oleh lebah. Pada musim panas lebah pekerja terbang dari bunga ke bunga mengisap cairan manis yang disebut nektar dengan lidahnya yang panjang seperti pipa. Lebah ini hinggap pada beribu-ribu bunga tiap hari dan menempuh jarak puluhan kilometer. Seekor lebah yang menemukan bunga yang penuh dengan nektar akan kembali ke sarangnya. Kemudian dia menari-nari di udara. Gerakannya ini memberi tahu lebah-lebah lain tempat bunga-bunga yang terdapat banyak nektar.
Lebah membawa nektar kembali ke sarang dalam kantong madunya. Nektar dalam kantong madu ini beratnya dapat mencapai setengah kali berat lebah sendiri.

Lebah

LebahPaling sedikit ada 10.000 macam lebah. Yang paling terkenal adalah lebah madu dan tawon besar. Lebah-lebah ini menghasilkan lilin dan madu.
Lilin tawon lebah dipakai untuk membuat berbagai barang seperti lilin, krem muka, dan boneka lilin. Madu adalah makanan bagi lebah. Orang pun sudah makan madu sejak ribuan tahun yang lalu.
Lebah madu dan tawon besar tinggal bersama dalam kelompok besar yang disebut koloni. Satu koloni lebah madu dapat terdiri dari 30.000 sampai 80.000 ekor. Dalam koloni terdapat banyak pekerja,tetapi hanya ada seekor ratu. Satu koloni tinggal dalam sebuah sarang. Lebah biasanya membuat sarang dalam pohon berlubang atau dalam gua. Lebah pekerja membuat sarang dari lilin.
Lebah hidup dari tumbuhan. Mereka mengangkut tepung sari dari satu bunga ke bunga lain.Tepung sari adalah serbuk yang membantu bunga membuahkan tanaman muda.Lebah penting bagi manusia.Dengan menyebarkan tepung sari, mereka membantu menumbuhkan lebih banyak tanaman.